Politeknik Pertanian dan Peternakan (Poltana) Mapena resmi berdiri pada tanggal 2 Oktober 2015 dengan diterbitkannya Surat Izin Pendirian oleh Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi RI Nomor 72/KPT/I/2015. Kampus yang berada dibawah pengelolaan Yayasan 1001 Ilmu ini adalah institusi pendidikan tinggi swasta vokasi satu-satunya yang fokus pada bidang pertanian dan peternakan di wilayah Jawa Timur. Diawal berdirinya kampus yang berada di Kabupaten Tuban yang merupakan Kabupaten utama penyangga ketahanan pangan di Provinsi Jawa Timur ini, memiliki tiga Program Studi (Prodi), yakni: 1) Agribisnis, 2) Produksi Pangan dan Hortikultura, dan 3) Produksi Ternak. Pada tahun 2018 Prodi Produksi Pangan dan Hortikultura mengalami perubahan nomenklatur menjadi Prodi Budi Daya Tanaman Hortikultura sesuai surat keputusan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi RI Nomor 1353/KPT/I/2018.
Program ini menawarkan perkuliahan selama 3 tahun (6 semester) di bidang budidaya hortikultura dengan kompetensi utama dalam hal pembibitan, budidaya, penanganan pasca panen, dan pemasaran tanaman hortikultura (seperti tanaman sayur-sayuran, buah-buahan, tanaman hias dan obat). Calon mahasiswa yang bisa mendaftar program ini adalah lulusan SLTA atau sederajat dari berbagai jurusan khususnya yang mengajarkan biologi dan matematika. Pada program ini, mahasiswa mendapatkan perkuliahan baik di kelas, laboratorium maupun di lapangan selama 6 semester, termasuk menyelesaikan tugas akhir. Khusus pada semester 5, mereka mengikuti program magang di industri yang relevan. Setelah menyelesaikan program ini, lulusan diharapkan menguasai keterampilan teknis dan manajerial dalam hal pembibitan, budidaya, penanganan pasca panen dan pemasaran tanaman hortikultura. Dengan memiliki keterampilan tersebut, lulusan dapat bekerja sebagai wirausahawan atau karyawan di perusahaan hortikultura.
Leave a Reply